Kapolsek Majalengka Kota Jadi Pemateri MPLS di Ponpes Tahfidz Imam Bukhari, Tanamkan Nilai Disiplin dan Anti Narkoba Sejak Dini

Translate

Kapolsek Majalengka Kota Jadi Pemateri MPLS di Ponpes Tahfidz Imam Bukhari, Tanamkan Nilai Disiplin dan Anti Narkoba Sejak Dini


Majalengka|GPN.Com  – Dalam rangka menanamkan nilai-nilai positif kepada para santri sejak dini, Kapolsek Majalengka Kota IPTU Piki Krismanto, S.H., M.H. didapuk menjadi pemateri dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di Pondok Pesantren Tahfidz Imam Bukhari, yang berlokasi di Jalan Belengur Blok Saptu, Desa Kulur, Kecamatan Majalengka, pada Selasa (15/7/2025).


Didampingi Kanit Binmas Polsek Majalengka Kota Aiptu Agus Subagja, Bhabinkamtibmas Bripka Ujang Ahmad Muzani, S.H., serta Babinsa Kopka Wahyu, Kepala Desa Kulur Hasan Sunarto. kegiatan ini berlangsung interaktif dan penuh semangat. Para santri menyambut hangat kehadiran aparat TNI-Polri yang turut memberikan edukasi penting di awal tahun ajaran.


Dalam materinya, IPTU Piki Krismanto menekankan pentingnya menjaga disiplin, mematuhi aturan pesantren dan sekolah, serta menjauhi segala bentuk tindakan negatif yang dapat merusak masa depan, seperti narkoba, bullying, dan kriminalitas.


“Narkoba adalah musuh bersama yang harus dijauhi. Jangan sampai masa depan kalian hancur karena terjerumus dalam hal-hal negatif. Kalian adalah generasi penerus bangsa yang harus berilmu, berakhlak, dan bertanggung jawab,” tegas IPTU Piki.


Ia juga mengajak para santri untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan kondusif, serta menumbuhkan rasa saling menghormati di antara sesama pelajar.


Tak hanya berbicara soal bahaya dan pencegahan, IPTU Piki juga mengajak para santri untuk lebih dekat dengan polisi. Ia berharap hubungan antara kepolisian dan generasi muda bisa terus harmonis dan saling mendukung.


“Polisi bukan untuk ditakuti, tapi untuk diajak bekerjasama dalam menciptakan lingkungan yang aman. Jika ada masalah, laporkan, jangan diam,” ujarnya.


Sementara itu, Ustadz Rizki Ramadhan Selaku Pimpinan Ponpes Tahfidz Imam Bukhari menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kehadiran Kapolsek dan jajaran yang telah memberikan pembekalan penting bagi para santri.


“Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat, karena anak-anak tidak hanya mendapat ilmu agama, tapi juga pemahaman tentang bahaya sosial yang nyata di luar. Ini menjadi bekal mereka dalam membentengi diri dari pengaruh buruk,” ujar Ustadz Rizki.


Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. menyampaikan dukungannya atas peran aktif Polsek Majalengka Kota dalam memberikan edukasi kepada pelajar dan santri.


"Edukasi sejak dini menjadi kunci dalam menciptakan generasi muda yang kuat, disiplin, dan sadar hukum. Polri akan terus hadir dan bersinergi dengan semua elemen masyarakat, termasuk lembaga pendidikan seperti pesantren,” tutur Kapolres.


Kegiatan MPLS ini bukan sekadar pengenalan lingkungan sekolah, tapi juga menjadi ajang membangun karakter dan ketahanan moral generasi muda dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks.(Red)